Studi: Lihat Foto Bayi Bikin Wanita Ingin Cepat Nikah

Jum'at, 09 Maret 2018 - 22:09 WIB
Studi: Lihat Foto Bayi Bikin Wanita Ingin Cepat Nikah
Studi: Lihat Foto Bayi Bikin Wanita Ingin Cepat Nikah
A A A
JAKARTA - Penelitian yang dilakukan tim psikologi dari Texas Christian University mengungkap, sering melihat foto bayi bisa menstimulasi wanita memiliki keinginan cepat menikah.

Penelitian yang melibatkan 120 responden pria dan wanita yang belum menikah ini meneliti tanggapan mereka terhadap sejumlah foto.

Dilansir Psychology Today, responden diperlihatkan gambar dengan kategori tertentu. Misalnya kategori buah dengan gambar pisang, jeruk, lemon dan mereka diminta mengurut yang paling berat sampai ringan. Agar tidak merasa menggiring opini, peneliti tidak memberitahu tujuan penelitian sebenarnya, yaitu keinginan menikah.

Dalam penelitian, responden dibagi menjadi dua kelompok, kelompok yang diberikan foto benda mati dan kelompok yang diberikan foto bayi tersenyum. Peneliti meminta responden mengisi kuesioner terkait rencana masa depan. Salah satu pertanyaan yang menarik dan menjadi fokus peneliti adalah pada usia berapa mereka ingin menikah.

Hasilnya ditemukan bahwa rata-rata wanita ingin menikah lebih cepat dibanding pria, yaitu 6 tahun ke depan dan 7,5 tahun untuk pria.

Namun, keinginan ini berubah saat responden wanita diperlihatkan foto bayi, di mana mereka ingin menikah dalam 5,5 tahun ke depan dibandingkan mereka yang tidak melihat foto bayi. Hal ini membuktikan bahwa foto bayi memberikan pengaruh signifikan pada keinginan wanita untuk menikah lebih cepat.

Selain perempuan, para pria juga merasakan hal yang sama setelah melihat foto bayi tersenyum, meski demikian, keinginan menikah pria tidak sebesar wanita dan tidak menunjukkan hasil signifikan saat diperlihatkan foto tersebut sehingga tidak cukup berpengaruh.

Para peneliti menduga, foto bayi senyum membuat wanita merasa lebih terbuka dan lebih positif dalam merencanakan pernikahan dan ingin memiliki anak yang lucu.

Selain itu, foto bayi juga dinilai dapat membangkitkan suasana hati yang baik sehingga wanita merasa lebih bahagia sehingga tak heran jika banyak wanita ingin segera menikah.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4101 seconds (0.1#10.140)